Rabu, Januari 28, 2009

Poli Kritik (Caleg-calegku)


-->
Waktu pemilihan yang akan digelar 9 April 2009, sudah sudah semakin dekat. Banyak cara dilakukan para caleg untuk menampilkan diri, menarik simpati, meminta doa dan dukungan agar mereka bisa duduk di kursi empuk DPRD baik di tingkat II, tingkat I maupun tingkat pusat.
Jargon dan kata-kata yang mereka usung dalam baliho, sering membuat saya tertawa. Termasuk iklan dari caleg Sahat Tua Simanjuntak SH dari Partai Golkar untuk DPRD I Jawa Timur dapil 1 (Surabaya Sidoarjo). Dalam iklannya, sang caleg membuat slogan SAHAT (Setia, Bersahabat, Tanggap).
Seorang caleg di sebuah kota di Jawa Tengah lebih unik lagi. Baliho yang sempat saya lihat itu menuliskan Sa-lim (SAtu LIMa). Artinya, partai nomor 1, urutan nomor 5. Uniknya, antara slogan dan nama sang caleg, sama yaitu SALIM NURHASAN, SE. Saya juga sempat melihat beberapa baliho dengan slogan Ngo-ji (soNGO siJI) dan Sem-pat (SEMbilan emPAT) di beberapa tempat di kampung halaman saya, Bojonegoro.
Saya semakin tertantang untuk mencoba mencarikan slogan untuk kawan-kawan saya yang mungkin mencalegkan dirinya. Anda bisa pakai Ma-ju (liMA tuJUh) untuk yang partai nomor lima dan urutan caleg nomor tujuh. Atau pakai Ma-pan (liMA delaPAN) dan Se-tuju (SEpuluh-TUJUh).
Mau yang lebih kreatif lagi, anda bisa coba memakai Tu-mo (piTU liMO alias tujuh lima),
Pa-lu (PApat-teLU), Tumpas (TUjuhpuluheMPAt-Satu) atau Sepatu (SEmbilanPuluh-sATU).
Eh... saya punya juga singkatan yang menggambarkan mental anggota dewan kita. Kalau anda mau dan bersedia jujur, anda (para caleg) bisa memakai slogan Tu-li (piTU-Limo alias tujuh-lima), Pal-su (emPAt puLuh-SatU) atau Tipu-tipu (TIgaPUluh-TIgaPUluh).
Tapi andai saya seorang caleg, saya akan upayakan agar saya bisa memakai salah satu slogan ini. Inem (sijI-eNEM alias satu enam), Pan-tat (delapan-empat) atau mungkin malah Lonte Tuwo (wulongpuluhtelu-pituwolu alias 83-78).
Atau anda mau lebih bersatu dengan para caleg lain hingga membentu sebuah slogan unik. Contohkan, karena INEM punya PANTAT PALSU, dia dijuluki LONTE TUWO.....

7 komentar:

Anonim mengatakan...

hehehehehhehe
semoga didengar para caleg dalam pileg

alijaini mengatakan...

Aku pilih DU_IT saja mas,partainya nomor dua yang penting **ITnya. d(^_^)b

banditmemo mengatakan...

Kagem pencerah: makasih sudah berkunjung

kagem alijaini: kalau partainya nomor 2 berarti panjenengan kader partai PKPB (partai Karya Peduli Bangsa)? hehehe....

~Srex~ mengatakan...

Metoda kampanye diatas, hanya ada di negara2 dg tingkat pendidikan dan intelektualitas rakyatnya masih rendah (baca:bodoh).
Jd figur caleg lbh mudah di ingat dan diserap oleh rata2 pemilih dari pada program2 partai yg njlimet mumet...makanya jg heran banyak artis yg (di)terjun(kan) ke ranah politik....buat apa...? Yo golek biting...!

M.nuwun yo, wis mampir omahku...

Anonim mengatakan...

Setuju sama Om Srex!
Solusi pakai caleg wangi...!

mommy adit mengatakan...

Nita juga suka merhatiin slogan2 si calon2 caleg.. misalnya: muda, jujur, dan amanah. Itu sih nggak aneh ....

Tapi ada yang nyeleneh: Muda, kreatif, inovatif, dan berjiwa rock and roll! Terus ada logo the beatles di samping fotonya... waks!!

banditmemo mengatakan...

Kagem srex aswinto dan blog cantik: karena saya merasa cerdas, saya memilih tidak mencoblos salah satunya.

kagem mommy adit: menarik, bu. semoga ada caleg ang ngaku slanker atau pemuja dewa 19. jadi lebih romantis...